Ambon - Info Digital Akurat - Dalam rangka memastikan kesiapan satuan jajaran Kodam XV/Pattimura dalam menghadapi latihan tempur mendatang, Pangdam XV/Pattimura Mayjen TNI Putranto Gatot Sri Handoyo, S.Sos., M.M., memimpin kegiatan Paparan Rencana Garis Besar (RGB) Latihan Terintegrasi Kodam XV/Pattimura yang mengangkat materi Operasi Gerilya serta RGB Uji Siap Tempur (UST) Tingkat Kompi Denkav-5/BLC Tahun Anggaran 2025. Kegiatan tersebut berlangsung di Ruang Yudha Lantai III Makodam XV/Pattimura, Rabu (29/10/2025).
Paparan RGB disampaikan langsung oleh Danrindam XV/Pattimura Brigjen TNI R. Agus Prasetyo Utomo, S.H., CGRA., dengan tujuan memberikan gambaran menyeluruh kepada pimpinan umum latihan terkait rencana penyelenggaraan latihan yang akan dilaksanakan oleh satuan Denkav 5/BLC.
Dalam paparannya, Danrindam menjelaskan bahwa kegiatan uji siap tempur tingkat kompi ini mencakup berbagai aspek kemampuan prajurit, mulai dari taktik, teknik, hingga prosedur operasional di lapangan, guna memastikan kesiapan tempur satuan secara menyeluruh.
Sementara itu, Pangdam XV/Pattimura menekankan pentingnya pelaksanaan latihan dengan penuh kesungguhan dan tanggung jawab. Ia mengingatkan agar seluruh prajurit memahami setiap tahapan latihan dengan baik serta melaksanakan tugas secara optimal.
“Pastikan semua persiapan latihan benar-benar matang. Periksa kembali kesiapan peralatan, personel, serta sumber daya lainnya agar hasil latihan dapat mencapai sasaran yang diharapkan,” tegas Pangdam.
Kegiatan paparan tersebut turut dihadiri oleh Kasdam XV/Pattimura, Danrem 151/Binaiya, para Asisten Kasdam XV/Pattimura, para Kabalakdam XV/Pattimura, serta para Dansat jajaran Kodam XV/Pattimura. (K077A)


