Kalimantan Selatan - Info Digital Akurat - Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, meresmikan 166 sekolah rakyat yang tersebar di 34 provinsi di seluruh Indonesia, dalam acara yang dipusatkan di Kota Banjarbaru, Kalimantan Selatan. Peresmian ini menjadi tonggak awal menuju target besar pemerintah untuk membangun 500 sekolah rakyat hingga tahun 2029, Senin (12/01/2026).
Dalam sambutannya, Presiden Prabowo menegaskan bahwa sekolah rakyat bukan sekadar bangunan tetapi simbol nyata kehadiran negara yang berani dan peduli, menyediakan pendidikan berasrama yang unggul bagi anak-anak dari keluarga miskin dan miskin ekstrem. Kepala Negara juga menyampaikan pesan motivasi bagi para siswa: tetap percaya diri dan hormati orang tua sebagai pahlawan sejati.
“Jangan pernah berkecil hati atau merasa malu dengan latar belakang keluarga. Orang tua kalian adalah sosok mulia yang bekerja keras demi masa depan anak-anaknya. Hormati mereka dan teruslah belajar agar mampu mengangkat derajat keluarga,” ujar Presiden Prabowo.
Selain menekankan pentingnya pendidikan, Presiden Prabowo juga mengajak seluruh elemen bangsa bersatu menghapus kemiskinan dan kelaparan, serta memastikan kekayaan negara dirasakan oleh seluruh rakyat Indonesia.
Dengan peresmian ini, pemerintah menunjukkan komitmen nyata untuk menciptakan peluang pendidikan merata, sebagai fondasi bagi generasi masa depan yang berdaya saing dan bermartabat.
EDITOR : K077A














































